Kapolsek Pangkalan dan Unsur Muspika Hadiri Gebyar Paten di Lapangan Kantor Kecamatan Pangkalan


Polres Karawang - Kapolsek Pangkalan AKP H. Asep Kosasih bersama Unsur Muspika menghadiri giat Gebyar Paten (Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan) dalam rangka pelayanan terhadap masyarakat Kecamatan Langkalan, Kabupaten Karawang, Jumat (28/6/2024).

Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Kantor Kecamatan Pangkalan ini, diawali dengan senam bersama dan pelayanan administrasi masyarakat lainnya, yang dimulai pada pukul 08.00 Wib.

Dalam Gebyar Paten yang berlangsung di pagi hari ini juga dihadiri oleh Bupati Karawang H. Aep Saepulloh bersama Forkopimda, Camat Pangkalan, Kapolsek Pangkalan, para kepala desa se-Kecamatan Pangkalan, Unsur Muspika lainnya, dan tak ketinggalan para tokoh beserta masyarakat.

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono., SIK., M.Si melalui Kapolsek Pangkalan AKP H. Asep Kosasih menerangkan, untuk pengamanan selama acara berlangsung, diserahkan kepada personil Polsek Pangkalan bersama personel Koramil, dan Satpol PP Kecamatan Pangkalan.

"Dengan Gebyar Paten ini, masyarakat dapat menerima atau mengurus keadministrasian pelayanan publik yang telah disiapkan tersebut," ujar AKP H. Asep Kosasih.
Diberdayakan oleh Blogger.